Kisah Bhirawa, Peraih Gelar Ilmu Hukum Prancis Pertama dari Indonesia
Seorang alumnus Fakultas Hukum Universitas Gajah Mada (FH UGM) tahun 2015, Bhirawa J. Arifi berhasil mencatatkan dirinya sebagai orang Indonesia pertama yang meraih Gelar Magister Hukum Prancis dari Universite Paris 1-Panthon Sorbonne, Paris, Prancis. Bukan hanya itu saja Bhirawa juga tercatat sebagai peraih gelar termuda peraih LLM “Hukum Prancis (dan Francophonie) dan Hukum Eropa” tahun 2016 ini dari universitas tersebut.
Keberhasilan ini bisa menjadi pemicu bagi para mahasiswa asal Indonesia lainnya untuk mengikuti program yang sama.
Program Magister ini, merupakan Program LL.M ke-16 Universite Paris 1-Panthon Sorbonne Tahun Ajaran 2015/2016 yang diikuti 22 peserta dari beberapa negara di kawasan Eropa, Amerika dan Asia. Negara-negara tersebut meliputi Prancis, Inggris. Portugal, Spanyol, Italia, Belgia, Slovakia, Kanada, Brazil, Colombia, Jepang, RRT, dan Indonesia.
Dari 22 peserta, terdapat satu peserta dari RRT yang dinyatakan gagal memenuhi nilai hasil ujian sesuai standar nilai kelulusan yang disyaratkan oleh Program LL.M Universite Paris 1-Panthon Sorbonne yang diakui sangat ketat dan konservatif.
Selama masa satu tahun perkuliahan para peserta diwajibkan mengikuti program praktek kerja (magang) di salah satu kantor firma hukum Prancis dengan tujuan membekali para peserta program dengan pemahaman tentang sistim hukum dan kinerja dunia firma hukum di Prancis dan negara-negara Eropa.
Program itu juga bertujuan membantu peserta dalam membangun jejaring internasional degan kalangan praktisi hukum di Perancis dan Eropa. Membangun jejaring dalam konteks ini merupakan modal penting guna mendukung karir mereka, terutama dalam berkiprah di dunia advokat setelah selesai studi. [banggaindonesia]
Kisah Bhirawa, Peraih Gelar Ilmu Hukum Prancis Pertama dari Indonesia
Reviewed by kukoin
on
17.47.00
Rating:
Tidak ada komentar: