Peluang Bisnis Untuk Ibu Rumah Tangga

Pengaruh emansipasi sangat terasa pada jaman sekarang, hal ini menyebabkan kesadaran wanita akan hak dan tanggungjawabnya dalam banyak hal seperti layaknya laki-laki, termasuk dalam hal ekonomi keluarga. Maka janganlah heran jika saat ini banyak sekali wanita yang sukses dalam pekerjaan, bahkan beberapa diantaranya tidak jarang memiliki karir yang lebih bagus dibandingkan pria. Namun ketika seorang wanita menikah, tidak sedikit diantaranya yang memilih meninggalkan pekerjaannya karena ingin fokus dalam mengurus keluarga, tetapi ada juga yang tetap memilih untuk bekerja di kantor.

Ketika memutuskan berkarier di kantor dan juga diharuskan terjun dalam mengurus keluarga pastinya akan sangat sulit untuk dijalankan, apalagi jika sudah memiliki anak. Itu menjadikan alasan mengapa beberapa wanita memilih menjadi ibu rumah tangga dan meninggalkan pekerjaannya di kantor, namun tetap dapat menghasilkan uang.

Bagi ibu rumah tangga yang terbiasa bekerja dan ingin tetap menghasilkan uang, bisnis rumahan merupakan salah satu pilihan yang terbaik. Bisnis dari rumah bisa dijalankan tanpa harus meninggalkan tugas sebagai ibu rumah tangga dan tetap berada di rumah.

Berikut ini adalah beberapa peluang bisnis untuk ibu rumah tangga:

Bisnis Kuliner
Tentunya, sebagian besar ibu rumah tangga memiliki keterampilan dalam memasak, sehingga peluang usaha kuliner bisa dijadikan pilihan bisnis yang menarik. Anda bisa memilih makanan besar, makanan ringan atau camilan. Lihatlah peluang tersebut dengan melihat lingkungan di sekitar Anda tinggal.
Jika tempat tinggal Anda berada di sekitar perkantoran atau kampus maka peluang bisnis makanan besar sangat disarankan. Karena mahasiswa dan karyawan kantor pasti mencari sarapan atau makan siang setiap harinya.

Bisnis Kerajinan
Bagi sebagian ibu rumah tangga tentunya ada yang memiliki kemampuan dalam membuat kerajinan tangan, maka Anda bisa menjadikan peluang bisnis. Bisnis kerajinan tangan sangat potensial apabila lokasi Anda berada di daerah wisata. Anda bisa membuat kerajinan tangan khas daerah Anda. Kerajinan tangan yang unik dan khas biasanya memiliki nilai jual yang tinggi.

Beberapa contoh kerajinan tangan yang bisa Anda pilih diantaranya gelang dari batok kelapa, cincin perak yang unik, baju batik bola, dan blankon.

Menjadi Desainer Baju
Jika Anda memiliki keterampilan dalam merancang baju, maka hal ini pun bisa Anda jadikan sebagai bisnis pilihan. Anda tidak harus mendesain busana yang mengikuti tren saat ini, sebagai alternatifnya Anda bisa mendesain baju yang lebih inovatif.

Bisnis Jasa Penulisan
Peluang usaha ini bagi ibu-ibu yang senang dengan aktivitas menulis. Jadikan hobi ini sebagai tambahan penghasilan. Contoh usaha ini ialah menjadi penulis buku, penulis artikel dan cerpen, penerjemah. Buku atau artikel bisa dikerjakan dirumah dan dikirim ke penerbit atau majalah yang membutuhkan artikel-artikel, umumnya artikel2 yang sesuai dengan bidang-bidang yang digeluti ibu rumah tangga, seperti memasak, merawat anak dan lain-lain.

Jalankan bisnis desain ini dengan merancang busana cantik untuk putri atau bagi orang-orang terdekat Anda. Ketika banyak orang melihat rancangan baju Anda dan tertarik, bisa jadi mereka akan mencari Anda dan melakukan order. Tentunya, ini merupakan peluang bisnis yang menarik dan tidak akan Anda lewatkan begitu saja.

Via praktekin.com
Peluang Bisnis Untuk Ibu Rumah Tangga Peluang Bisnis Untuk Ibu Rumah Tangga Reviewed by kukoin on 04.13.00 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.