3 Sifat Fresh Graduate Yang Menarik Dimata HRD

Fresh graduate kerap merasa kebingungan saat menghadapi wawancara kerja. Tak heran, di hari sebelum proses wawancara mereka kerap melakukan berbagai persiapan, seperti dengan berlatih di depan kaca.

Untuk memikat HRD, salah satu hal yang bisa kamu lakukan yakni menjadi calon karyawan yang dicari perusahaan. Setidaknya, terdapat tiga sifat yang diharapkan HRD dari seorang calon karyawan.

1. Lincah
Setiap perusahaan menginginkan orang yang cekatan, yakni bisa cepat bergeser dari satu situasi ke situasi lainnya. Mereka bisa keluar dari kantor untuk suatu urusan dengan penyesuaian diri yang cepat. Sehingga, hal ini bukan sekadar tentang mampu mengoperasikan sesuatu, tetapi juga fleksibel terhadap budaya dan generasi.

2. Sikap
Pada umumnya, HRD mencari calon karyawan yang memiliki kecerdasan, semangat, keberanian, dan sifat menyenangkan. Namun, di samping itu, HRD juga mencari calon karyawan yang suka tantangan. Hal ini berguna agar saat menghadapi tekanan pekerjaan nanti mereka bisa bertahan dan sanggup menghadapinya.

3. Kesadaran
HRD menyukai karyawan yang memiliki kesadaran terhadap kondisi perusahaan. Suatu perusahaan membutuhkan karyawan yang loyal dan siaga terhadap segala perubahan yang terjadi.

Via wawker.com3 Sifat Fresh Graduate Yang Menarik Dimata HRD
3 Sifat Fresh Graduate Yang Menarik Dimata HRD 3 Sifat Fresh Graduate Yang Menarik Dimata HRD Reviewed by kukoin on 07.14.00 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.